Friday, June 8, 2012

Bank Bumi Artha targetkan laba Rp 50 miliar

Bank Bumi Artha targetkan laba Rp 50 miliar
PT Bank Bumi Artha Tbk (BNBA) menargetkan laba bersih hingga Rp 50 miliar hingga akhir 2012. Angka ini meningkat sekitar 19 persen dari laba perseroan tahun 2011 yang hanya Rp 42 miliar.

"Kita targetnya di atas Rp 50 miliar," ungkap Presiden Direktur Bank Bumi Artha Wikan Aryono ketika ditemui di Hotel Sari Pan Pasific, Jakarta, Jumat (8/6).

Pada kuartal pertama tahun ini perseroan telah berhasil mengukuhkan laba sebesar Rp 20 miliar. Dengan capaian kuartal satu ini Wikan sangat optimis laba tahun 2012 akan bisa mencapai bahkan melebihi target. “Laba kuartal pertama ini sudah naik tinggi dari laba kuartal pertama tahun lalu,” tambahnya.

Perseroan juga menargetkan pendapatan atau revenue hingga menjadi Rp 325 miliar akhir tahun ini, angka ini naik sekitar Rp 65 miliar dari pendapatan tahun sebelumnya. Pada kuartal I 2012 perseroan pendapatan perseroan sudah mencapai Rp 75 miliar.

Untuk penyaluran kredit, sampai dengan akhir tahun perseroan menargetkan akan tumbuh 35 persen. "Pokoknya penyaluran kredit hingga kuartal I-2012 sudah sesuai rencana," pungkasnya.

Sumber : merdeka.com

No comments:

Post a Comment