Saturday, June 9, 2012

ExxonMobil Salurkan Dana 1 Juta USD untuk Pendidikan

ExxonMobil Salurkan Dana 1 Juta USD untuk Pendidikan
JAKARTA - ExxonMobil Foundation menyalurkan dana senilai 1 juta dolar AS kepada Dompet Dhuafa untuk program pendidikan di Indonesia.

Hal ini sekaligus menegaskan peran ExxonMobil dalam prakarsa Partners for a New Beginning di Indonesia.

“Akses kepada pendidikan berkualitas adalah salah satu dasar yang penting bagi masyarakat maju,” kata Suzanne McCarron, Presiden ExxonMobil Foundation, Jakarta, Jumat (8/6/2012).

“Kemitraan dengan Dompet Dhuafa menjadi kesempatan yang baik bagi kita gunakan memperkuat upaya-upaya di bidang pendidikan lokal sekaligus mendukung prakarsa Partners for a New Beginning.”

Ia menyatakan, melalui kemitraan dengan ExxonMobil Foundation, Dompet Dhuafa akan menyelenggarakan “Pendidikan bagi Semua.”

Program ini adalah sebuah program yang bertujuan meningkatkan fasilitas sekolah dan metode mengajar di Papua, Papua Barat, serta Jawa Timur.

Lanjutnya, program ini juga akan memprakarsai terbentuknya Lembaga Pengembangan Guru, yang akan melatih para guru dengan metode mengajar yang telah terbukti berhasil serta memungkinkan mereka untuk berbagi pengalaman dengan sesama guru lainnya.

Disebutkan, sejak 2008, ExxonMobil, ExxonMobil Foundation, dan Afiliasi ExxonMobil di Indonesia telah menanamkan lebih dari 11 juta dolar pada berbagai prakarsa pendidikan di Indonesia.

Prakarsa tersebut berupa peningkatan sekolah serta membantu para guru membangun fondasi pembelajaran yang kuat bagi generasi Indonesia mendatang.

Partners for a New Beginning Indonesia dipimpin oleh Asep Sulaeman, Senior Vice President afiliasi ExxonMobil di Indonesia.

Pengurus lokal melibatkan perwakilan-perwakilan dari perusahaan multinasional lainnya, seperti Intel dan Coca-Cola, serta perusahaan lokal lain dan tokoh masyarakat.

“ExxonMobil ada di Indonesia selama hampir 115 tahun,” kata Sulaeman. “Dan kami tetap berkomitmen untuk meneruskan keberadaan dan dukungan kuat kepada program-program yang memberikan manfaat jangka panjang kepada masyarakat."

"Pendidikan untuk Semua akan berperan penting guna memenuhi kebutuhan pendidikan bagi daerah di mana kami beroperasi, sekaligus menunjukkan kerjasama dalam prakarsa Partners fo a New Beginning di Indonesia.”

Lebih lanjut, mantan Menteri Dalam Negeri Amerika Serikat, Madeleine Albright, Ketua Partners for a New Beginning dan Albright Stonebridge Group menyampaikan bahwa kemitraan antara ExxonMobil dan Dompet Dhuafa mencerminkan semangat nyata dari Partners for a New Beginning.

Dan memajukan pandangan Presiden Barack Obama guna memperkokoh ikatan antara Amerika Serikat dengan masyarakat lokal di seluruh dunia serta komitmen dari Menteri Luar Negeri, Hillary Clinton, dalam menyelenggarakan prakarsa penting tersebut.

“Kami bangga dan merasa terhormat menjadi mitra ExxonMobil guna meningkatkan kualitas pendidikan di daerah tersebut. Kemitraan ini adalah bentuk nyata dari Partners for a New Beginning,” Ahmad Juwaini, Direktur Eksekutif Yayasan Dompet Dhuafa mengatakan.

Sumbe : TRIBUNNEWS.COM

No comments:

Post a Comment